Tidak takut adalah modal untuk meraih kemenangan. Maka, ketika kita mau meraih kemenangan maka pasti dibutuhkan segepok atau segumpal keberanian. Toh, keberanian itu pasti dimiliki oleh setiap orang. Bila kita takut melangkah, tidak mungkin kemenangan diraih. Toh, bila kita berani melangkah maka kekuatan untuk dapat menaklukkan rintangan dan mengatasi tantangan akan kita peroleh.

Kita tak akan pernah mengetahui seberapa besar potensi penaklukan yang bisa kita raih sebelum ada keberanian itu muncul. Artinya, kita harus berani bersikap agar dapat melangkah karena berani itu menjadi sikap kita bekerja dan melangkah sambil  mungkin tertatih-tatih belajar. Juga sebagai sikap yang menunjukkan keberanian yang dibutuhkan untuk menjadi penakluk.

Yang pasti, tidak takut pada risiko adalah bagian dari kehidupan untuk menjadi pemenang. Lagipula, pada dasarnya setiap hari, setiap detik, kita praktekkan keberanian yang tidak takut mengambil  risiko itu.  Contohnya, kita makan apa saja tanpa takut akan racun. Begitupula, kita  tak pernah takut berada pada suatu lokasi yang bisa saja membahayakan kehidupan kita. Itu semua membuktikan jika kita memang bukan penakut, dan selalu mempraktekkan kehidupan tanpa ketakutan. Karena, keberanian adalah modal kemenangan!

Kalaulah begitu, tidak takut adalah sesuatu yang telah kita miliki. Hanya saja keberanian itu harus dibangkitkan untuk melangkah meraih kesuksesan dan kemenangan. Ayo, mari kita mainkan keberanian yang tentunya tetap berserah diri pada Ilahi.

@Makassar, 6 Agustus 2013