Kalaulah semua teman, kerabat, handai tolan, ada sebagai saudara, adik, kakak, dan Keluarga, maka terasa lengkap dan sempurnalah hidup ini. Dari merekalah kita membangun kebersamaan, memfokuskan tujuan, saling mendukung, dan berujung kebahagiaan bersama.

Semua orang dalam hidupnya mencari kebahagiaan dan keluarga adalah aspek yang sangat fundamental. Kebahagiaan itu adalah keluarga dan bukan berarti hanya mereka yang memiliki pertalian darah dengan kita saja, akan tetapi semua orang yang mau bersama-sama dengan kita. Keluarga itu perlu dijaga dengan menghadirkan kepercayaan, ketulusan, dan tidak boleh ada dusta diantara kita. Artinya, jika kita ini bersaudara, maka kita mestilah saling peduli, saling berkasih sayang, tolong menolong, berrbagi suka dan duka, dan tidak ada kepura-puraan.*

 

                                                                                                                                (28 September 2012)