Makassar, sulselprov.go.id - Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Johanis Tanak berkunjung ke Makassar dalam rangka menghadiri rapat sebagai keynote speaker Rapat Koordinasi Peningkatan peran Aparat Pengawas Internal Pemerintah (APIP) di Ruang Pola Kantor Gubernur Sulsel, Rabu (17/7/2024).
Acara ini dihadiri oleh Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan Arif Fahrullah dan sejumlah kepala daerah lainnya. Acara ini diselenggarakan secara hubrid, luring dan onsite.
Setelah membuka dan menjadi keynotespeaker, Johanis Tanak kemudian keluar ruangan dan menemui wartawan di ruang lobby lounge Kantor Gubernur Sulsel.
Sekretaris Diskominfo Sulsel Sultan Rakib ditunjuk oleh biro humas KPK untuk menjadi moderator.
“Ini protapnya pak ada moderator saat pak pimpinan (KPK) melakukan door stop. Dan kami tunjuk Pak Sultan ini moderator,” ujar Aliyah Syahira dari Biro Humas KPK RI. (*)