Arung jeram atau rafting adalah kegiatan olahraga yang tentu saja menyenangkan. Namun bagaimana kira-kira sensasi yang akan anda temukan ketika berarung jeram di alam bebas terbuka dengan udara segar serta pemandangan yang indah, tapi ditambah dengan hadirnya jembatan layang yang kokoh dan megah menjulang tinggi di rute yang anda lalui. Menegangkan, seru dan asyik pastinya.

Hal itulah, yang rencananya akan dihadirkan di Kabupaten Maros, tepatnya di sungai Pattunuang sekitar lokasi pembangunan Elevated Road (jembatan layang) di KM 48 Jalan Poros Maros - Bone.

Para penikmat alam di kota Makassar dan sekitarnya tidak perlu repot-repot pastinya ke Jawa, cukup ke Kabupaten Maros, kabupaten yang bertetangga langsung dengan kota Makassar, kabupaten Gowa dan Bone ini.

Bahkan, Gubernur Sulawesi Selatan, Syahrul Yasin Limpo, tertarik melihat lokasi ini saat melakukan peninjauan pengerjaan proyek jalan layang Camba.

"Saya suprise, saya diperlihatkan bagaimana membangun proyek peradaban baru bagi Indonesia dan Sulsel, sekaligus kita memanfaatkan keindahan alam. Sungainya cukup deras," kata Syahrul.

Arung jeram Soa-soa ini memiliki karakteristik yang berbeda dengan arung jeram lainnya di Indonesia.

"Saya sudah lihat arung jeram di Jawa,  tantangan disini lebih menarik, disini pendek-pendek,  tetapi punya lekukan yang menantang dan penuh kejutan," sebutnya.

Dengan membutuhkan keterampilan dan keamanan (safety) masyarakat bisa menikmati dan memacu adrenalin ditempat ini.

Ia berharap, realisasi bisa dihadirkan diakhir masa jabatannya. Objek arung jeram ini akan menjadi kebanggaan masyarakat sekitar dan kabupaten Maros. Ini akan melengkapi objek wisata yang unik dan menarik di Sulsel.

Sulsel memiliki objek wisata yang unik, diantaranya, Takabonerate yang merupakan atol terbesar ketiga di dunia dan ada Rammang-rammang dimana warga bisa naik perahu ditengah sawah.

"Ini kita punya sungai dengan tantangan menarik, tidak perlu ke Jawa, cukup empat puluh lima menit dari Makassar, kita sudah bisa bermain-main di atas elevated road," pungkasnya.

Kamis, 8 Maret 2018 (Ytm/Er)