Hari pertama kerja pasca menunaikan ibadah suci, Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo melakukan kunjungan ke Kantor Dinas Pendidikan (Disdik) Sulsel, Senin (10/4/2017).
Ada beberapa kegiatan yang dilakukan orang nomor satu Sulsel itu Kantor Disdik.
Diantaranya, melakukan peresmian dua ruang pertemuan yang terletak di lantai dua, dan melakukan video conference dengan beberapa kabupaten/kota sekaitan penyelenggaraan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) yang digelar secara serentak di seluruh kabupaten/kota.
Dua ruang pertemuan yang diresmikan adalah Ruang Oval yang diberi nama Ruang Prof Ahmad Amiruddin. Ruang itu dipergunalan untuk rapat-rapat intensif berkapasitas belasan orang. Sementara ruang lainnya diberi nama Ruang Syahrul Yasin Limpo. Ruang tersebut lebih besar dibanding ruang oval.
Berkapasitas sekitar 40 orang dan bisa digunakan untuk rapat-rapat dengan jumlah yang lebih besar.
Pada kesempatan itu, gubernur juga mengunjungi sejumlah ruangan untuk melihat secara langsung aktifitas pegawai yang sementara bekerja.
Di salah satu ruangan, gubernur sempat melihat proses input data administrasi terkait pembayaran gaji tenaga pendidik dan kependidikan di seluruh kabupaten/kota.
Setelah itu, Syahrul menuju ruang oval memberikan pengarahan kepada sejumlah pejabat teras lingkup Disdik, termasuk kepada sejumlah pejabat eselon II yang ikut dalam rombongannya.
Senin, 10 April 2017 (Ytm/Rs)