Asisten I Bidang Ketataprajaan Setda Provinsi Sulawesi Selatan, Ir. H. Andi Heri Iskandar menerima Tim Teknis Nasional Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (EKPPD) dalam rangka Klarifikasi dan Validasi Hasil Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah Kab/Kota dan Evaluasi terhadap Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (LPPD) Provinsi Sulawesi Selatan Tahun 2015 di Ruang Rapat Pimpinaan, Kantor Gubernur, Selasa, (25 Oktober 2016).
H. Andi Heri Iskandar dalam sambutannya mengatakan, pelaksanaan evaluasi kinerja oleh pemerintah dimaksudkan untuk mengukur kinerja pemerintah daerah yang tujuannya menciptakan pemerintahan yang bersih, bertanggungjawab yang akan berdampak pada perbaikan-perbaikan pelayanan public dan peningkatan kesejahteraan rakyat.
“Dasar evaluasi bukan hanya melihat wujud fisik pembangunan sarana dan prasarana yang ada dan peningkatan SDM yang telah dilakukan pemerintah setempat namun juga pada peningkatan manajemen administrasi diantaranya, penataan dokumen-dokumen administrasi penunjang dari pelaksanaan pembangunan itu sendiri,”lanjutnya.
Ia menambahkan, pemeriksaan Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) RI Pemprov. Sulsel yang meraih Predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) selama 6 (enam) tahun berturut-turut merupakan pencapaian prestasi yang membanggakan. Hal ini dapat terwujud atas dukungan seluruh komponen masyarakat Sulsel, para bupati/walikota, Tim penyusunan LPPD kab/kota dan atas support, bimbingan, saran dan masukan oleh Timnas untuk perbaikan kinerja Pemprov. Sulsel.
“Diharapkan dengan adanya kunjungan kerja ini Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah Prov. Sulsel Tahun 2015 dan Template Hasil Evaluasi Sementara Pemerintah Kab/Kota Tahun 2015 yang telah disampaikan ke Kementerian Dalam Negeri dapat dievaluasi, diklarifikasi dan diverifikasi dengan tetap mengedepankan prinsip akuntabilitas dan validitas data yang rasional,”pungkasnya.
Selasa, 25 Oktober 2016 (Rs/Tn)