Bertempat di Hotel D’Maleo Makassar, berlangsung acara Sosialisasi Penguatan Kemitraan dan Kerjasama Sosial yang dibuka oleh Staf Ahli Gubernur Bidang Sumber Daya Manusia dan Kesejahteraan Ir. H. Andi Hasdullah, M. Si, Kamis (28 Juli 2016).
Andi Hasdullah menyambut baik dan menilai positif atas diselenggarakannya pola kemitraan yang dilaksanakan sekarang ini, dimana akan tercipta suatu kesepahaman yang sama bagi pelaksanaan di lapangan, sehingga pelayanan di masyarakat semakin baik yang tentunya dapat terus ditingkatkan di masa datang.
Andi Hasdullah menambahkan, kegiatan ini sangat baik dan tepat dalam rangka memberikan kesempatan bagi masyarakat Sulawesi Selatan guna mengakses pelayanan kesehatan, disamping itu dapat memberikan solusi terhadap masalah kesehatan dan memberikan sumbangan yang sangat berarti bagi terwujudnya percepatan pembangunan yang lebih baik.
“Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dan Kab/Kota, telah bertekad untuk memberikan pelayanan kesehatan pada masyarakat yang kurang mampu dimana Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan merupakan mitra pemerintah yang banyak berperan untuk mengambil bagian di dalam melaksanakan proses pembangunan bidang kesehatan,”terangnya.
Ia berharap, dengan adanya pelayanan kesehatan yang lebih baik dapat lebih meningkatkan akses masyarakat untuk mendapatkan pelayanan sehingga masyarakat dapat lebih dini menemu-kenali penyakit yang dideritanya.
Kamis, 28 Juli 2016 (Ht)