Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Dr. Abdul Hayat, M.Si, atas nama Gubernur Sulawesi Selatan melantik Pejabat Tinggi Pratama lingkup Provinsi Sulawesi Selatan di Ruang Kerja Sekda, Kamis (19/9/2019).

Pejabat Tinggi Pratama yang dilantik adalah Ir. Andi Hasbi, MPP, sebagai Staf Ahli Gubernur Bidang Kesejahteraan Rakyat. Hasbi sebelumya adalah Kepala Dinas Pengelolaan Lingkungan Hidup (DPLH) Provinsi Sulsel.

“Mutasi yang dilakukan hari ini merupakan bagian penyegaran, dan ini hal yang biasa dalam suatu organisasi dan ini akan terus berlanjut sesuai kebutuhan organisasi,” kata Abdul Hayat.

“Dalam waktu dekat akan dilakukan lelang untuk jabatan Tinggi Pratama, yang saat ini dipimpin oleh Pelaksana Tugas,” ungkapnya.

Hadir dalam pelantikan ini, Kepala BPSDM Sulsel, Imran Jauzi, Staf Ahli sekaligus Pelaksana Tugas Kesbangpol, Nimal Lahamang, Karo Mensprit, Herman dan Karo Pengelolaan Barang Aset Daerah Sulsel,  Hj. Nurlina.

Kamis, 19 September 2019 (diskominfo)