Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Abdul Hayat Gani berharap Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Sulawesi Selatan dan seluruh stakeholder olahraga dapat meramu formulasi pembinaan sehingga Sulsel dapat masuk dalam jajaran peringkat terbaik di Indonesia.

Hal ini disampaikan Sekprov Sulsel saat membuka secara resmi rapat anggota KONI Se-Sulawesi Selatan tahun 2020 Di Hotel Santika, Jalan Sultan Hasanuddin Makassar, Jumat (11 Desember 2020).

Abdul Hayat Gani mengaku Provinsi Sulsel mempunyai sumber daya yang bertalenta, yang mampu menyumbangkan atlet nasional, internasional dalam program pembinaan cabang olahraga andalan Sulsel.

"Tahun 2021 kita menghadapi beberapa multi event dan single event yang  memperlihatkan hasil karya pembinaan yang telah diprogramkan untuk olahraga Sulsel, saya berharap kepada KONI dan seluruh stakeholder olahraga untuk dapat meramu formulasi pembinaan sehingga Sulsel dapat masuk dalam jajaran peringkat terbaik di Indonesia,"ungkapnya.

Ia menyebutkan rapat anggota tahunan merupakan bagian penting dari akselerasi pembangunan di Indonesia.

"Saya kira kalau kita ingin membentuk satu persatuan dan kesatuan tentu jawabannya dalam bentuk kita mampu mengidentifikasi yang mana skala prioritas seperti rapat anggota tahunan menjadi skala prioritas,"sebutnya.

Ketua KONI pusat, Letjen TNI (Purn) Marciano Norman meminta seluruh anggota terus melakukan pembinaan prestasi secara konsisten dengan komitmen yang tinggi untuk memberikan kontribusi yang optimal terhadap prestasi olahraga nasional.

"Saya berharap Sulsel menyiapkan diri sebaik-baiknya menghadapi PON ke-20 tahun 2021 mendatang,"ungkapnya.

Marciano Norman juga meminta seluruh pengurus dan anggota KONI untuk senantiasa menjaga kekompakan dan solidaritas dalam melakukan pembinaan olahraga prestasi di lingkungan Provinsi Sulawesi Selatan.

"Jaga kekompakan dan hubungan baik dengan seluruh pemangku kepentingan khususnya yang terkait dengan olahraga prestasi di wilayah Sulawesi Selatan,"pungkasnya.

Jumat, 11 Desember 2020 (Diskominfo)