Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Abdul Hayat Gani berharap koperasi dan usaha mikro dapat berkontribusi dalam percepatan pemulihan ekonomi di Sulawesi Selatan.
Hal ini disampaikan Sekprov Sulsel saat menghadiri penyerahan Piagam Penghargaan Koperasi Berprestasi dan Tokoh Koperasi serta Bantuan Presiden bagi pelaku Usaha Mikro (BPUM) di Hotel Ibis Makassar, Kamis, 17 Desember 2020.
Abdul Hayat Gani mengatakan sebanyak 368.222 pelaku usaha mikro telah mendapat bantuan presiden dimasa pandemi covid-19.
"Jumlah koperasi aktif di Sulawesi Selatan berjumlah 8.127 unit, kemudian jumlah usaha mikro 1.143.740 unit dan sudah ada 368.222 pelaku usaha mikro yang mendapat bantuan presiden sebesar Rp. 2,4 juta per pelaku usaha mikro yang tentunya dapat berkontribusi dalam percepatan pemulihan ekonomi di Sulawesi Selatan."ungkapnya.
Ia berharap melalui bantuan yang didapatkan akan mampu meningkatkan usahan dan menyerap tenaga kerja serta menciptakan jutaan wirausaha baru
"Semoga bantuan ini bermanfaat bagi keberlanjutan usahanya dan berpartisipasi menciptakan jutaan wirausahaan baru sehingga mampu berkontribusi banyak terhadap perekonomian Indonesia."harapnya.
Sekprov Sulsel juga menyampaikan meski pandemi covid-19 memberikan dampak di Sulsel.Namun sinyal pemulihan ekonomi mulai terlihat.
"Kita melihat sinyal pemulihan ekonomi Sulsel tercermin dari pertumbuhan ekonomi di kuartal ketiga yang mengalami peningkatan sebesar 8,11 persen,"ucapnya.
Terakhir, Abdul Hayat Gani mengucapkan selamat kepada penerima Penghargaan Koperasi Berprestasi dan Tokoh Koperasi
"Selamat buat penerima penghargaan mulai Koperasi yang berprestasi dan para Tokoh Koperasi untuk Tahun 2020. Juga selamat kepada Usaha Mikro yang sudah mendapatkan bantuan presiden," tutupnya
Kamis, 17 Desember 2020