Pemberian penghargaan kepada kepala daerah yang memiliki inovasi kembali digelar. Penghargaan tersebut bertajuk Kepala Daerah Inovatif (KDI) 2017 dengan tema Kemajuan Bangsa, di The Westin Hotel Jakarta,  Selasa malam (1/8/2017).

Gubernur Sulawesi Selatan, Syahrul Yasin Limpo turut menghadiri kegiatan tersebut bersama Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Indonesia, Tjahjo Kumolo dan pengusaha serta tokoh politik dari Partai Persatuan Indonesia (Perindo), Harry Tanoesodibjo (HT).

Penghargaan Kepala Daerah Inovatif 2017 kali ini diberikan kepada 26 kepala daerah yang terdiri dari 4 gubernur,  9 walikota dan 13 bupati.

Gubernur Sulawesi Selatan sendiri pada tahun 2016 meraih penghargaan di kategori Tata Kelola Pemerintahan Terbaik.

Gubernur Sulawesi Selatan berinovasi dengan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP)  untuk memberikan kemudahan dalam bidang perizinan.  Dimana saat ini PTSP Sulsel menjadi terbaik di Indonesia.

Selasa, 1 Agustus 2017 (Srf/Er)