Ketua Majelis Pengurus Pusat ICMI, Jimly Asshiddiqie didampingi Gubernur Sulsel, H. Syahrul Yasin Limpo melantik pengurus Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia (ICMI) Organisasi Wilayah (Orwil) Sulsel di Ruang Pola Kantor Gubernur Sulsel, Rabu (11/1/2017).
Gubernur pada sambutannya mengatakan sebagai salah satu organisasi terbesar di Indonesia, ICMI harus mempunyai ciri khas tersendiri dengan mempunyai konsepsi akademik yang jelas dan teratur.ICMI juga harus senantiasa hadir dalam setiap persoalan bangsa dengan memberikan saran dan masukan yang lebih konkrit dan komprehensif.
Syahrul juga mengaku pemerintah dan ICMI harus saling bersinergi dalam merumuskan dan menjabarkan arah pembangunan yang tentunya mengutamakan kepentingan masyarakat.
Sementara itu, Ketua Majelis Pengurus Pusat ICMI, Jimly Asshiddiqie menambahkan, ICMI mempunyai peran yang strategis dalam menyatukan bangsa melalui dakwah dan programnya.
Seluruh masyarakat khususnya umat Islam juga diharapkan untuk tidak terpengaruh dan terpropokasi dengan kelompok tertentu yang hanya merugikan bangsa dan negara.
Rabu, 11 Januari 2017 (Srf/Na)