Makassar, sulselprov.go.id - Pelaksana Harian (Plh) Sekprov Sulsel, Andi Darmawan Bintang, membuka Musabaqoh Hifzhil Qur'an (MHQ) Antar Pondok Pesantren (Ponpes), yang dilaksanakan di Aula Arafah, Asrama haji Sudiang, Jum'at, 26 Juli 2024.

Dalam kesempatan tersebut, Andi Darmawan memberikan motivasi kepada para santri untuk menampilkan yang terbaik. Menurutnya, persaingan untuk meraih prestasi terbaik akan semakin ketat, sehingga yang paling siaplah yang akan menjadi pemenang.

"Tentu ini suatu kesyukuran dan kebahagiaan tersendiri bagi saya, karena pada hari ini dapat hadir ditengah-tengah para peserta yang berasal dari santri/santriwati Ponpes utusan dari Kabupaten Kota se-Sulsel," ujarnya.

Kegiatan ini, lanjut Andi Darmawan, akan menjadi motivasi bagi para santri untuk selalu mengulang bacaan dan memperbaiki tajwid agar mereka yang telah khatam tidak melupakan hafalannya.

Ia menjelaskan, setiap kegiatan yang sifatnya kompetisi tentu saja selalu membutuhkan suatu persiapan yang baik. Begitu pula halnya pada kegiatan Musabaqah Hifdzil Quran (MHQ) Antar Pondok Pesantren se Sulsel ini. Untuk itu, pada ajang ini tentunya sangat membutuhkan perjuangan, kerja keras dan ketekunan dalam berkompetisi.

"Saya berharap anak-anakku dapat berhasil karena merupakan kebahagian tersendiri bagi masyarakat dan daerah serta pondok pesantren yang kita wakili. Karena, keberhasilan akan diraih tentunya dengan ketekunan, kerja keras dan kekompakan yang tidak mengenal lelah dari para Qari-Qariah dan Pelatih, baik itu pada saat persiapan maupun disaat pertandingan," ungkapnya.

Ia mengingatkan bahwa MHQ Antar Pondok Pesantren ini adalah salah satu forum dan wadah yang bisa mengangkat nama pondok pesantren kita agar lebih dikenal, tidak hanya di tingkat provinsi akan tetapi juga di tingkat nasional bahkan internasional.

Selain itu, kata Andi Darmawan, kesuksesan dalam meraih sebuah prestasi pada setiap event juga sangat ditentukan oleh tekad untuk mencapai hasil yang terbaik.

"Saya sangat berharap agar para penghafal Qur’an dan pelatih dapat saling bekerjasama, menjaga kekompakan dan kebersamaan selama berlangsungnya event tersebut," harapnya.

Yang tak kalah pentingnya, Andi Darmawan berpesan untuk menjaga kesehatan karena faktor ini juga sangat menentukan dalam meraih prestasi.

"Saya menaruh harapan besar kepada para peserta agar dapat mengikuti MHQ ini dengan sungguh-sungguh dan semangat yang tinggi dengan kesungguhan dan motivasi yang tinggi untuk meraih prestasi terbaik dalam berkompetisi, Insya Allah akan membuahkan hasil yang maksimal," imbuhnya.

Hadir dalam kegiatan ini, Dit Binmas Polda Sulsel AKBP Mukhtar, Asisten I Kota Makassar A Muh Yasir, Kepala Seksi Bidang Pengembangan Ponpes Mujahid Dahlan, Pimpinan Pondok Pesantren Darul Huffadh Ustad H Saad Said. (*)