Gubernur Sulawesi Selatan Nurdin Abdullah (NA) melaksanakan shalat Jum'at di Masjid Al-Markaz Al Islami, Jum'at (14/9). Dalam kesempatan itu, Ia menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan masyarakat untuk amanah yang diberikan sebagai Gubernur Sulsel. 

"Sebagai orang yang mendapat amanah pada kesempatan ini menyampaikan rasa syukur, pelaksanaan Pilkada Sulsel, patut disyukuri karena teraman. Biasanya berakhir di MK dan MA dan ini tanda-tanda baik bagi Sulsel ke depan," kata Nurdin. 

Mantan Bupati Bantaeng ini menyampaikan, bahwa mereka berempat sebagai empat paslon tetap rukun pasca pemilihan. 

"Dan ini modal bagi saya untuk bekerja lebih keras lagi, kita patut bersyukur 12 kabupaten-kota melaksanakan hal yang sama," sebutnya. 

Untuk tahun 2018-2019, Sulsel juga akan menghadapi pemilihan presiden dan legislatif. Berkaca dari pilkada serentak Juni lalu yang berjalan dengan baik, dua pemilihan ini juga diyakini akan berjalan dengan baik.  

Walaupun berbeda pilihan, namun masyarakat harus tetap menjaga silaturrahim.

"Tetap menjaga ukhuwah islamiyah walaupun pilihan berbeda. Dan saya bersama wakil gubernur memohon diterima dengan tangan terbuka sebagai pemimpin baru," ujarnya. 

Nurdin juga menyampaikan bersama 24 pemimpin daerah kabupaten/kota, bupati-wali kota, pihaknya akan bekerja keras memajukan Sulsel. 

Usai memberikan sambutan dan shalat sunnah, Nurdin diserbu oleh jamaah untuk bersalaman. Ia pun melayani permintaan warga hingga foto bersama dan bertemu dengan pengurus Yayasan Islamic Center.

Jumat, 14 September 2018 (Srf/Na)