Penjabat Gubernur Sulsel, Soni Sumarsono dan Ketua PKK Sulsel Tri Rahayu tiba di Kantor Bupati Pangkajene dan Kepulauan (Pangkep) dalam rangka kunjungan kerja, Selasa (8/5/18).
Sumarsono dan Tri Rahayu yang datang dalam rangka kunjungan kerja disambut oleh Bupati - Wakil Bupati Pangkep Syamsuddin Hamid dan Syahban Sammana.
Tarian tradisionalTari Paddupa juga menjadi tari penyambutan untuk orang nomor satu Sulsel ini. Dengan gerakan lembut, lima penari wanita berbaju bodo berwarna kuning menyambut dengan hangat. Selanjutnya, mereka menuju ke Ruang Pola Bupati.
Syamsuddin Hamid dalam sambutan penerimaanya mengatakan, sangat berterima kasih atas kedatangan gubernur sekaligus meminta maaf karena belum pernah menghadap ke gubernur.
"Karena kesibukan saya mohon maaf, namun akan selalu menantikan arahan dari Pak Gubernur," kata Syamsuddin.
Dia kemudian menjelaskan kondisi Pangkep, termasuk sebagai daerah yang memiliki darat dan kepulauan yang luas.
"Kami memiliki wilayah yang luas, bahkan berbatasan dengan Kalimantan, Bali dan Surabaya (Jawa Timur)," sebutnya.
Untuk itu ia berharap dibawah kepemimpinannya dengan arahan gubernur dapat menjadikan Pangkep lebih baik.
Sumarsono yang usai berkunjung ke Maros langsung ke Pangkep dan merasa berbahagia bisa bersilaturahim.
"Namanya Gubernur baru saya datang berkenalan, bersilaturahim itu tidak harus dari bawah ke atas, bisa juga dibalik dari atas ke bawah saja. Bisa juga Gubernur yang bersilaturahim ke Bupatinya, yang penting silaturahmi dan yang punya waktu saja," ujarnya.
Baru sebulan memimpin Sulsel, Sumarsono ingin mengetahui berbagai daerah. Kalau ada yang kurang dalam berbagai aspek untuk diingatkan.
"Kita sipakainge, jadi tolong diingatkan, juga sipatokkong, sipakamase ini filosofi yang luar biasa," sebutnya yang disambut tepuk tangan.
Untuk itu, Dia merasa diterima di Sulsel dan percaya diri bahwa Sulsel adalah Indonesia mini.
"Memimpin di Sulsel rasanya seperti memimpin Jakarta, karena orangnya open dan banyak orang pintarnya," ungkap mantan Plt Gubernur Jakarta ini.
Selasa, 8 Mei 2018 (Srf/Na)